Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Merk Merk Juicer Populer yang Bisa Kita Pilih



Memiliki tubuh yang sehat adalah harapan semua orang. Dan untuk bisa memperolehnya tentu ada beberapa hal yang perlu untuk dilakukan. Salah satunya adalah dengan menerapkan pola hidup sehat. Penerapan pola hidup sehat ini diantaranya dengan istirahat yang cukup, berolahraga serta mengonsumsi makanan dan minuman dengan nutrisi yang tepat secara teratur.

Dan sebagai salah satu upaya dalam memenuhi nutrisi tubuh terutama dalam hal vitamin maka memakan buah buahan adalah salah satu pilihan yang tepat. Akan tetapi karena satu dan lain hal terkadang orang tak begitu suka untuk memakan buah secara langsung sehingga buah buahan ini perlu diproses terlebih dahulu sebelum dikonsumsi. Salah satu contoh misalnya dengan menjadikan buah tersebut sebagai jus sehingga lebih mudah untuk dikonsumsi. Selain lebih mudah untuk dikonsumsi dengan menjadikan buah sebagai jus terkadang juga bisa menambah kenikmatan dalam mengkonsumsinya karena kita bisa dengan mudah menambahkan bahan bahan lainnya.

Dan untuk membuat jus bua sendiri saat ini sudah sangat muda karena sudah ada cukup banyak alat yang bisa kita manfaatkan untuk membuatnya. Beberapa alat yang cukup populer digunakan untuk membuat jus buah adalah blender dan juicer. Kedua alat tersebut bisa digunakan untuk memproses buah maupun sayuran menjadi jus hanya dalam waktu yang cukup singkat. Meskipun terkesan sama hasilnya akan tetapi sebenarnya ada cukup banyak perbedaan antara juicer dan blender ini. Dari segi hasil pemrosesan misalnya jus buah yang dihasilkan menggunakan juicer biasanya tidak memiliki serat sehingga cukup mudah diserap tubuh nutrisinya. Sedangkan hasil dari blender umumnya berserat sehingga perlu waktu yang lebih lama bagi tubuh untuk menyerap semua nutrisinya. Adanya serat ini juga bermanfaat untuk menghindari konstipasi.

Juicer sendiri juga memiliki beberapa kelebihan diantaranya adalah Ukuran juicer besar bisa mengolah sayuran dan buah lebih bervariasi, Rendah serat sehingga sistem pencernaan tak perlu bekerja keras dan lain sebagainya.

Dan setelah kita melihat beberapa hal tersebut kemudian memutuskan untuk membeli sebuah juicer maka tentunya kita perlu memilih juicer mana yang tepat untuk kita. Di pasaran sendiri ada berbagai merk juicer yang cukup populer yang bisa kita pertimbangkan. Adapun beberapa merk juicer populer tersebut diantaranya adalah sebagai berikut :


Miyako

Nama miyako tentunya sudah tidak asing lagi bagi kita. Hal ini karena miyako memang merupakan salah satu merk yang cukup banyak ditemukan di berbagai tempat dan perangkat. Dalam hal alat alat rumah tangga beberapa produk miyako yang cukup populer misalnya magic com, rice cooker, blender serta juicer. Untuk juicer miyako sendiri ada berbagai pilihan tipe dengan spek yang berbeda beda. Harganya juga tentu bervariasi dengan harga termurah berkisar di angka 300 ribuan.


Philips

Philips juga merupakan salah satu nama yang sangat populer di bidang peralatan elektronik rumah tangga. Varian produk dari philips ini sangat beragam mulai lampu, setrika, blender, juicer dan lain sebagainya. Kualitas produk philips juga umumnya cukup tinggi dan di beberapa produknya mereka berani memberikan jaminan garansi yang cukup lama.


Oxone

Merk juicer lain yang juga cukup populer adalah oxone. Beberapa keunggulan dari barang barang buatan oxone ini diantaranya adalah dalam hal kualitas bahan yang dipakai. Tak hanya itu produk asli buatan Indonesia ini juga umumnya menghadirkan barang barang produksinya termasuk juga juicer oxone dengan desain yang menarik.


Posting Komentar untuk "Merk Merk Juicer Populer yang Bisa Kita Pilih"